Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gubernur Al Haris Terima Gelar Adat Depati Mudo Terawang Lidah Payung Negeri

 

Exposespn.com – Gubernur Jambi, Dr.H.Al Haris,S.Sos.,M.H, mengucapkan terima kasih atas penganugerahan gelar adat dari tokoh masyarakat Sitinjau Laut, khususnya masyarakat Desa Penawar.

 Semoga dengan gelar adat ini, lebih memperkuat silahturahmi dan emosional saya dengan masyarakat Desa Penawar, ujar Al Haris. Hal tersebut disampaikan Al Haris pada acara Kenduri SKO, bertempat di Desa Penawar Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci, Minggu (16/01/2022). 

Gubernur Al Haris mendapatkan gelar adat "Depati Mudo Terawang Lidang Payung Negeri" berdasarkan keputusan bersama tokoh masyarakat.

Al Haris mengatakan, Kenduri SKO merupakan kenduri adat masyarakat yang telah ada sejak zaman nenek moyang terdahulu. 

Untuk itu, kegiatan ini jangan hanya sekedar ceremonial saja, tetapi harus terus berkelanjutan karena Kenduri SKO ini kekayaan adat budaya Kerinci, serta tokoh masyarakat harus menetapkan dengan keputusan adat.

Baca Selengkapnya DISINI